Selasa, 14 Februari 2012

Trend Media Sosial 2012 di Indonesia


 Di jaman sekarang, Media Sosial memang sangat "booming".. Tidak terbatas oleh usia, dari orang dewasa sampai anak SD, semua pasti mengenal Media Sosial. Mungkin penggunaan kata Media Sosial masih belum terlalu familiar, tapi secara tidak langsung saat meng-upload foto di Facebook, meng-twit  di Twitter, atau melihat video di Youtube, mereka sudah menggunakan Media Sosial tersebut.

Media komunikasi sangat berkembang.. Hal itu dapat dilihat dari gambar berikut (Source: pleaseenjoy.com)

Dari Gambar tersebut, dapat kita lihat, bahwa informasi yang disebarkan di Media Sosial dapat lebih cepat tersebar, daripada menggunakan media komunikasi pada jaman dahulu.. Satu orang yang meng-upload atau satu orang yg meng-twit dapat dilihat dan mendapat umpan balik dari banyak orang.

Media Sosial juga membantu penyebaran informasi untuk kebutuhan sosial.. Seperti yang banyak terjadi, ketika ada bencana, dengan cepat informasi menyebar di media sosial, dengan ada media sosial pun, bantuan pun dapat dengan cepat tersebar

Ohiya, tidak ketinggalan pula, Media Sosial ini pun sangat berguna, karena dengan adanya Media Sosial maka timbul lowongan pekerjaan baru lho, yakni Social Media Worker, atau sering disebut Buzzer. Buzzer dibayar untuk memposting tweet berbayar..Pekerjaan mereka sekilas tampak ringan, tapi mereka harus mem-maintain tugas-tugas mereka tersebut secara berkala.. :) 

Perusahaan dan Brand-brand sekarang mulai beralih ke media sosial dalam mempromosikan produknya.. Jika dahulu kala iklan cetak dan elektronik merupakan media periklanan yang paling banyak digunakan, tapi seiring dengan mahalnya biaya operasional, maka promosi media online pun menjadi pilihan alternatif. Menariknya Media Sosial ini, bahkan membuat saya menarik tema mengenai Media Sosial untuk Skripsi saya (*curhat colongan)


Banyak nya manfaat dari Media Sosial, belum tentu bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh perusahaan atau brand-brand.. Karena untuk bisa memberikan informasi sampai tepat waktu dan tepat sasaran dibutuhkan perencanaan yang matang dan terperinci. Jika sudah aktif di Media Sosial, perlu dilaksanakan dan terus dipantau dengan baik dan konsisten. Dibutuhkan pula pemantauan di Media Sosial ini agar ada feed back  dari hasil tujuan awal.


Arwuda Indonesia (Social Media Agency) salah satu perusahaan yang fokus bergerak di bidang media sosia. Arwuda Indonesia adalah perusahaan yang menjadi bagian dari kelompok usaha CDAGroup, yang telah berdiri sendiri dan fokus bergerak dibidang media sosial seperti, Facebook, Twitter, YouTube dan Blog. (Source: http://www.arwuda.com) Arwuda Indonesia memiliki layanan banyak yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan dan brand yang ingin memulai Media Sosial sebagai media promosi.


Rabu, 01 Februari 2012

VOA: Bantu Masyarakat Miskin, Pemerintah Luncurkan Program Keluarga Harapan

Bantu Masyarakat Miskin, Pemerintah Luncurkan Program Keluarga Harapan, kalimat tersebut merupakan salah satu judul berita menarik dari www.voanews.com (link berita: http://www.voanews.com/indonesian/news/Pemerintah-akan-Luncurkan-Program-Keluarga-Harapan-138047413.html)

Upaya pemerintah dalam membantu Masyarakat Miskin, memang sangat dibutuhkanbagi masyarakat miskin. Seperti yang diuraikan oleh pemerintah, bahwa program ini akan membantu sekitar 1,5 juta keluarga kurang mampu dari dana yang akan dikeluarkan sebesar RP 1,8 triliyun.  Sekilas Program Keluarga Harapan (PKH) ini mirip seperti program BLT, namun sebenarnya berbeda. PKH akan menyalurkan dana tersebut untuk biaya kesehatan masyarakat kurang mampu dan sekolah selama anak yang bersangkutan dalam masa wajib belajar sembilan tahun (setara sampai lulus Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama atau SLTP). 

Kesehatan bagi masyarakat merupakan hal yang penting, namun bagi masyarakat kurang mampu kadang kala mereka tidak memperhatikan hal tersebut mengingat biaya untuk kesehatan (pemeriksaan dokter, obat-obatan, dll) sangatlah mahal. Menurut pemberitaan pula, tahun ini Kementerian Kesehatan akan mendapat anggaran Rp 29,915 triliun untuk kesehatan, dari dana tersebut sebanyak 88% dijanjikan untuk membangun kesehatan orang miskin di daerah. Dana tersebut akan di bagikan melalui Jaminan    Kesehatan Masyarakat (JamKesMas).


Dalam masalah pendidikan, seperti dapat dilihat di media massa beberapa minggu terakhir ini yakni berita mengenai akses Jembatan yang digunakan untuk menyebrangi Sungai Ciberang, Lebak rusak, sehingga beberapa siswa sekolah terpaksa harus menyebrangi jembatan tersebut, walau dalam keadaan rusak. 

 
Dari pemberitaan yang ada dapat kita lihat bahwa niat sekolah siswa-siswi di Indonesia masih sangatlah tinggi, hanya kadangkala permasalahan keuangan lebih mendesak mereka untuk berhenti bersekolah daripada melanjutkan sekolah. Dari salah satu program reality show di TV Swasta Indonesia, yang menceritakan seputar kehidupan masyarakat kelas bawah (pemulung, nelayan, buruh panggul pasar, dll), sering kali menceritakan bahwa orang tua terpaksa tidak menyekolahkan anak-anaknya karena tersangkut masalah biaya, walaupun sang anak masih sangat ingin bersekolah.

Dengan adanya PKH ini, diharapkan Indonesia dapat benar-benar membantu masyarakat miskin untuk bisa lebih baik lagi.


Selasa, 13 Desember 2011

The Story Goes on.. Day 2 with FMMAussie at Sydney by Simpati.. yipppiiii...

Melanjutkan cerita sebelumnya (http://fanbaw1001.blogspot.com/2011/12/story-goes-on-day-1-with-fmmaussie-at.html)

Perjalanan acara FMMAussie di Sydney pun dilanjutkan, tanggal 10 December, kami dibangunkan oleh Morning Call pukul 07.00 (yang artinya masih jam 03.00 pagi di Indonesia).. Kalau bangun tidur baru terasa jetlag nya,, masih subuh tapi harus bangun.. Tapi mengingat hari ini akan City Tour,, excited banget.. Kami harus berkumpul di Lobby Hotel pukul 09.00, sebelum berangkat kami dipersilahkan untuk sarapan pagi dahulu di hotel, agar nanti tidak kelaparan.. Mengambil beberapa Hash Brown, plus telur dan sosis serta bacon, pastinya tidak ketinggalan Saos Tomat.. Ada beberapa teman yang tidak sempat sarapan, karena telat bangun.. hihihi..
Perjalanan pagi ini, kami semua menuju Bondi Beach.. Pantai ini cukup terkenal di Sydney.. Dari hotel kami ke Bondi Beach hanya menempuh waktu kurang lebih 30 menit, jalanan di Sydney tidak macet, sehingga dengan waktu yang pendek, dapat menempuh jarak yang jauh.. Menurut Tour Leader kami, Pak Hardi, Australia membuka kesempatan untuk para imigran, mengingat penduduk di Sydney tidak banyak.. *berpikir ingin pindah ke Australia ga ya.. Tapi memang udara di Sydney itu sejuk.. Hal tersebut membuat banyak penduduk Sydney yang akhirnya pergi ke Bali mencari matahari, karena memang siang hari di Sydney (selama saya di sana sih) tidak tampak matahari..
Dari Bondi Beach, kami semua kembali menaiki bus kami untuk berangkat ke Mrs Macquaries Chair.. Tenpat ini dahulu nya dibuat oleh Suami dari Elizabeth Macquarie, karena Mrs Macquaries sering duduk dan memandangi pelabuhan dari tempat ini. Tempat ini merupakan salah satu tempat terbaik di Sydney, karena dari tempat ini kita dapat melihat Sydney Bridge dan Opera Sydney secara bersamaan, tempat ini juga menjadi incaran para turis yang ingin mengabadikan foto, *seperti kami semua..
Setelah mengambil foto-foto, kami melanjutkan perjalanan kami ke The Rocks, tempat ini adalah tempat tertua di Sydney.. The Rocks merupakan asal mula Sydney, dimana dahulu orang Inggris datang pertama kali dan berlabuh di tempat ini. The Rocks ini merupakan batu-batuan keras, perlu membom batu-batuan tersebut untuk menjadikannya bisa seperti sekarang ini.. The Rocks menjadi pasar, kalau di Indonesia mah jadi seperti pasar dadakkan tapi bedanya mereka dikelilingi oleh toko" ataupun cafe"..

Dari The Rocks, kami semua diajak untuk makan siang di Captain Cook Cruise.. Yuppp, kami menaiki Cruise untuk makan siang sambil mengelilingi Sydney.. benar-benar menyenangkan..  Cruise ini berlabuh di daerah Circular Quay..
Udang nya bener-bener fresh, dan dingin.. hihih.. Dari Cruise ini kita bisa berfoto dengan pemandangan belakang Sydney Bridge dan Opera Sydney..

Setelah makan siang, acara pun dilanjutkan ke acara bebas, kami semua diturunkan di daerah Paddy's Market, dan acara bebas dari jam 03.00-06.00PM, ini acara nya menghabiskan uang, karena pastinya semua peserta langsung mencari oleh-oleh untuk dibawa pulang.. Saya pun segera mencari oleh-oleh untuk dibawa pulang, tapi yang paling menarik saya dari pasar ini adalah pasar sayur mayur nya.. saya tertarik membeli buah-buahan untuk dibawa pulang ke Indonesia.. di Pasar ini rasanya ingin beli buah banyakkk, karena harga buah-buah yang mahal di Indonesia, tapi di sini murah.. Akhirnya saya jatuh hati pada ketiga buah ini.. dengan harga per kilonya AUD3.00-3.50, yah, naluri ibu-ibu pun keluar.. Bungkus buahhhh..

Pukul 06.00PM, kami semua berkumpul di Lobby Hotel untuk berangkat makan malam, makan malam ini dengan tema Thailand, makanan yang disediakan pun dengan menu Thailand, saat makan disini jadi inget makan di White Elephant kalau di Jakarta.. hihihi.. rasanya ga beda jauh.. Soup Tomyam, telur dadar, daging plus buncis plus ikan..
Mengingat ini akan jadi makan malam kami di Sydney, semua makan sambil berbincang-bincang menceritakan pengalaman di Sydney serta semua usaha dari masing-masing peserta sehingga bisa menang dalam acara FMMAussie dari Simpati ini..

Setelah makan malam selesai, kami dibebaskan untuk mengabadikan malam terakhir kami di Sydney.. Saya, Kevin, Chika, Indira dan Orlando memilih untuk City Tour.. Berbekal kupongratis yang diinfokan oleh Kevin (dy dapat dari Koran di hotel,, makasih Kevin) kami semua menuju ke The Sydney Tower Eye.. Seharusnya kalau tidak ada kupon gratis ini, kita harus membayar AUD55.. Di tempat ini, kami ternyata bisa melihat 4D yang menceritakan mengenai Sydney, dan setelah itu kami diantar lift ke lantai paling atas untuk bisa melihat pemandangan Sydney dari atas.. Indahnya keseluruhan kota Sydney dapat terlihat dari gedung ini..

Puas melihat kota Sydney, kami pun menuju Darling Harbour.. Menurut informasi Tour Leader, setiap malam minggu kurang lebih 09.00PM ditempat ini akan ada fireworks.. kami pun menggunakan monorail dan menuju ke Darling Harbour Station.. setelah terburu-buru, saat kami turun dari monorail, fireworks pun baru saja mulai.. seru sekali bisa lihat fireworks, walau di Indonesia ada, tapi rasanya beda.. hihih.. *agak lebay..

Dari Darling Harbour, kami meneruskan perjalanan ke Casino yang terletak di The Star, kembali menggunakan monorail, kami turun di Harbourside.. Di Casino ini batasan umur yang boleh masuk adalah harus di atas 18 tahun dan harus menunjukkan kartu identitas.. Kami hanya melihat-lihat saja di Casino ini,, kalau saya pribadi karena memang tidak mengerti.. hihih.. Kami melanjutkan perjalanan malam ini dengan bersantai-santai di Darling Harbour.. Kami pun sempat mampir di McD, karena kelelahan berjalan-jalan.. Lalu malam ini ditutup dengan berjalan di sepanjang George Street yang merupakan salah satu main street di Sydney, melihat kehidupan malam di Sydney..

Dan kami pun kembali ke hotel untuk beristirahat serta waktunya untuk packing.. Rasanya tidak ingin liburan kali ini segera berakhir.. karena kebersamaan bersama dengan semua teman yang ada benar-benar menyenangkan..

Tapi kami harus segera istirahat karena besok pagi akan ada morning call pukul 07.30AM dan akan segera berangkat menuju airport pada 09.30AM untuk mengejar flight kami pukul 01.00PM..

This is End of Day 2.. sekali lagi.. Thanks to FMMAussie by Simpati for a really nice and happy vacation..

The Story Goes on.. Day 1 with FMMAussie at Sydney by Simpati.. yipppiiii...

Setelah pengumuman pemenang acara FMMAussie Breaking Australia dari Simpati keluar.. (lihat tulisan sebelumnya.. http://fanbaw1001.blogspot.com/2011/11/fmmaussie-goess-to-sydney-yipppiiii.html )

Akhirnya tanggal 02 Desember, kita mendapatkan email konfirmasi dari Panitia, bahwa visa sudah release.. Syukurlah, semakin dekat dengan Sydney...

Sudah beberapa kali Mention-mention dengan teman-teman pemenang, smsan, bbman, akhirnya hari itu  pun tiba. Tanggal 08 Desember, kita semua berkenalan, benar-benar bertemu muka dengan para pemenang FMMAussie dari Simpati.. Berkumpul di Bandara Soekarno Hatta, Meeting Point di Terminal 2E, dekat Cafe Ohlala pukul 21.30.. Akhirnyaaa,, akan berangkat juga, setelah menunggu kurang lebih hampir 1bulan, setiap hari menghitung mundur kalender, akhirnya hari yang ditunggu-tunggu datang juga.. EXCITED banget rasanya..

Dengan pesawat Garuda GA712 kita pun berangkat, dengan jadwal keberangkatan 23.40 dan tiba di Sydney 10.30 +1. Masih dengan semangat untuk mem"breaking Australia" rela dan dengan senang hati dan mengantuk-ngantuk, bertahan selama hampir 7 jam (perbedaan waktu Sydney dan Indonesia adalah 4 jam)..7 jam di pesawat diisi dengan tidur, makan, tidur, denger musik, tidur, nonton film, dan makan lagi..



Akhirnya sampai di Sydney, dengan muka masih belel.. oleh Tour Leader kita Pak Hardi, kita diajak mengabadikan kedatangan kita di Sydney.. oke,, dengan muka masih ngantuk with Simpati costume, mari berfoto... cheerrrsss...
Kegirangan sampai di Sydney terlihat semua.. Terbayarkan rasanya duduk di pesawat selama hampir 7 jam itu.. :)


Sesampai di Sydney, kita langsung dijemput menggunakan bus.. Oleh Pak Hardi, kita tidak langsung dibawa ke hotel, karena belum saatnya Check in, sehingga kita langsung diajak santap siang terlebih dahulu.. Kita makan di Zilver Seafood Restaurant.. Buat yang non muslim, tenang saja.. semua makanan yang disiapkan untuk para pemenang, HALAL kok.. hihih..

Setelah makan, kita semua diantar ke hotel.. Kami menginap di Rydges Hotel, World Square, Sydney.. benar-benar dipusat kota.. Saya mendapat kamar nomor 1523, with Venny as my roommate.. Kamar kami di lantai 15..

Setelah packing dan beristirahat sebentar, kami semua sudah harus berkumpul kembali di Lobby pada pukul 15.00 karena kami harus berangkat ke Events Cinema, yang tidak jauh jaraknya dari hotel kami, untuk bergegas menonton film Breaking Dawn.. yupppp.. kita memang berangkat ke Sydney dengan tugas menonton film Breaking Dawn..  Di Event Cinema ini, kami menonton di Gold Class, kalau di Indonesia seperti Velvet Class di Blitz.. Selain ditraktir nonton di Events Cinema ini, kita juga ditraktir minuman dan hotdog.. Uniknya, minumannya bisa ambil sendiri..
Setelah menonton kurang lebih 2 jam.. kami semua diajak untuk pergi makan malam.. perjalanan dari Cinema ke tempat makan, langit masih terang benderang, padahal jam sudah menunjukkan pukul 05.47PM, kalau di Indonesia kan sudah terasa maghribnya.. tapi di Sydney, seperti masih siang, walau udaranya berbeda (Sejuk nya buat kangen pengen kesana lagi..) Kami makan di Delima Restaurant, Indonesia Cuisine.. Ada Tofu plus Pete, Rendang, Gado-gado dan ayam kremes, tapi walau menu makanan Indonesia, rasanya agak sedikit ajaib, mungkin sudah diberi efek "bule" ya, jadi rasanya berbeda..
Setelah makan malam, kami diberikan waktu bebas, saya sempat berjalan bersama Chika, Kevin, Indira dan Orlando, mereka sangat excited untuk melihat Harry Potter Exhibition di Power House Museum.. tapi saya akhirnya berpisah, karena ingin bertemu dengan teman.. Saya dan teman saya, Ka Amanda, akhirnya memutuskan untuk mencoba Churros,, dimodali oleh Ka Amanda tiket bus, akhirnya saya menaiki Bus nomor 431, kita pun melaju ke arah Glebe Point.. Turun di halte, kami jalan menuju Chocolateria San Churro, Glebe Point http://www.sanchurro.com/ Lagi-lagi ditraktir oleh Ka Amanda, kita memesan

Churros For Two: For the dunking duo - 6 churros and 2 pots of melted couverture chocolate

Tapi, lagi-lagi keberuntungan ada padaku.. Thanks God.. hihih.. di San Churro ini, ada teman Ka Amanda, sehingga untuk porsi dua ini, kita diberikan topping coklat sampai 3 cup *seharusnya hanya 2 cup, dah churrosnya pun dikasih lebih banyak daripada seharusnya..
Dari Glebe Point kita ingin ke Opera Sydney, tapi karena beberapa hal, akhirnya kita mengurungkan niat tersebut dan mampir ke EasyWay untuk mencoba Taro Green Tea.. dan lagi-lagi ditraktir Ka Amanda, thanks to her.. :)

Setelah seharian, saya pun pulang ke Hotel dengan gembira.. yupppp bener-bener senang sekali bisa menikmati semua ini... Terimakasih untuk #FMMAussie dari Simpati yang telah menerbangkan ku ke Sydney..

End of Day 1.. will be continue to Day 2..

Jumat, 11 November 2011

FMMAussie.. goess to Sydney.. yipppiiii...

Breaking Dawn, awww, filmnya mau rilis.. hummm pengen banget nonton Breaking Dawn,, meleleh rasanya ngebayangin Edward, Bella, sama Jacob.. Setelah baca buku-bukunya, dan buku terakhir ini agak males baca, jadi pengen tahu banget sama buku terakhir seri Twilight ini..

 

 

 

28 Oktober 2011, lagi iseng-iseng buka @simPATI di twitter, lihat ada lomba.. 


Ayo ikut simPATI Friday Movie Mania nonton Breaking Dawn di Australia!

Periode game Poster Film #FMMAussie: 28 Oktober – 7 November 2011 (game ditutup pukul 15.00 WIB)

Coba baca-baca di Fan Page FB nya simPATI.. wowww, lombanya buat poster.. tapi posternya harus sesuai sama judul film Breaking Australia.. Setelah melihat-lihat beberapa kumpulan foto yang bisa di jadiin poster, setelah mengedit dan mencoba, tadinya idenya mau pakai beberapa foto di gabungkan dalam satu frame *memang perlu diakui, skill editting fotonya ga keren.. , tapi selalu tertutup sama logo Breaking Australia.. 

Akhirnya terpilihlah foto yang akhirnya muat  dan tidak tertutup logo *dengan editing sejadinya..  Tombol kirim pun sudah terlanjur di klik.. 

Berarti sekarang saatnya promote unique link.. hummm.. oke, mari menghasut adik biar dy mau bantuin promote di FB nya.. minta password n email udah oke.. setelah beberapa kali kirim message unique link ke temen"nya adik, ehhh, sama FB ga dibolehkan lagi promote, mungkin disangka spam.. ga habis pikir, tulis di wall temen"nya.. setelah beberapa kali, lagi" ga dibolehkan lagi promote.. 

Hikssss,, mikir kalau promote di Twitter, pastinya akan merusak Time Line orang banyak.. tapi demi nonton Breaking Dawn,, huhuhu.. Setiap hari pasti mengharuskan diri untuk promote unique link itu.. Ada yang tertarik trus tanya-tanya, ada yang suka n bilang makasi, tapi juga ada yang protes.. huaaa.. *maaf ya teman-teman kalau seminggu lalu buat bete.. ada yang malah jadi temenan juga..

Sampai akhirnya di tutup vote nya di tanggal 07 November 2011, paginya internet rusak sampai sore,, :( cuma baru sebentar promote linknya.. pas internet nya nyala, eh udah ditutup.. yahhhh...

Baiklah, menunggu 10 November 2011 buat pengumumannya.. deg-degan banget.. dari pagi sampe sore mantengin di Twitter n Fan Page simPATI, tapi ga ada info.. sore" diinfoin simPATI kalau FMM minggu ini ditiadakan.. huaaaa,, jangan-jangan FMMAussie juga ga jadi diinfoin.. dampak dari demo Telkomsel kah??

Udah jam 20.00, udah pasrah, karena masih belum ada pengumuman.. ngantuknyaa ga tahan.. yaudah deh tidur aja.. *tapi masih kebangun" karena berharap banget ada pengumuman.. 

Akhirnyaaaa jam 22.50 ada twit dari @simPATI yang bilang: "Yak, sebentar lagi kita mau umumin 15 orang yg beruntung jadi pemenang "Breaking Australia" . Siap2 ya kawan2...."

 Mata langsung seger, tangan keringet dingin, kaki gemeteran.. langsung selimutan, masih keriyep" baca twitter dan akhirnya: "Breaking news! Ini dia para pemenang Breaking Australia! Congrats yaa! \:D/ "

dikasih link nama-nama pemenang, masih ga percaya kalau ada namaku.. yippiii.. seneng banget, langsung bangunin orang rumah terus tereak".. *agak annoying sih.. Langsung mikirin kelengkapan dokumen yang dibutuhin, minta orang rumah bantuin..

Dan hari ini menunggu konfirmasi dari pihak simPATI, hp tidak lepas dari tangan, akhirnya dapat email konfirmasi... Wah seneng banget deh pokoknya..

Terimakasih banyak ya simPATI untuk acara ini.. 

Tapi sekarang masih deg"an juga sama pengajuan Visa nya.. semoga tidak ada masalah ya.. 

Jalan-jalan ke luar negeri.. apalagi kalau beda benua, bener-bener ga kepikiran.. Terimakasih simPATI..


Senin, 08 Agustus 2011

Perbedaan

Semua di bumi ini berbeda.. Semua di ciptakan berbeda, walau kembar sekalipun, orang tersebut berbeda tidak ada hal yang sama serupa..

Rasisme, Agama, Sosial.. semua itu dijadikan perdebatan semata.. semua mengelompokkan dirinya..

Tapi apakah itu yang diinginkan oleh Sang Pencipta? Bukankah perbedaan dibuat untuk saling melengkapi?

Impian vs egoisme

Ada banyak impian yang sekarang ini pingin sekali di capai.. tapi apakah itu benar-benar impian atau hanya egoisme sesaat (*ada seseorang yang membagi impian dengan egoisme)..

Apakah memiliki keinginan yang berbeda dari orang lain dapat disebut dengan egoisme?

Misalnya saja,

Memiliki pekerjaan di kantor ternama namun hanya di kontrak, yang berarti cepat atau lambat harus keluar dari kantor tersebut.. Lalu sebelum kontrak berakhir, maka pindah kerja, walau belum sampai 2 tahun..

Atau

Memilih pindah dari perusahaan, walau belum 1 tahun bekerja, dikarenakan ternyata perusahaan tersebut tidak memiliki keuangan yang baik.

Atau

Memilih berhenti kerja karena menang suatu acara yang menghadiahkan jalan-jalan.. ATAU memilih ikut serta program pertukaran kebudayaan di Eropa, dengan biaya sekian rupiah..

Saya bingung antara impian atau egoisme yang bekerja di pikiran tersebut..